Senin, 20 April 2015

Body Health - 3 Dampak Besar Jika Terlalu Banyak Makan Putih Telur

Info Kesehatan - Dalam dunia ini siapa yang tidak mengenal yang namanya telur? Telur bisa dikatakan sudah menjadi makanan wajib untuk kita semua. Ini dikarenakan telur juga mengandung banyak gizi yang terkandung di dalamnnya. Namun apakah anda pernah mendengar dampak bagi kesehatan jika kita hanya memakan bagian putih telurnya saja?


Dari cerita ini, tentu sobat sekalian pernah mendengar dari para binaragawan bahwa untuk bisa mempercepat proses pembesaran otot adalah dengan mengkonsumsi putih telur. Hal itu dilakukan karena putih telur terdapat banyak sekali protein yang sangat dibutuhkan untuk otot kita. Eits, tapi jangan senang dulu sobat. Rupanya terlalu banyak makan putih telur pun ada dampaknya juga loh.

Oleh karena itu, seperti yang dilansir oleh pakar kesehatan ada 3 dampak bagi tubuh kita jika kamu terlalu makan terlalu banyak putih telur :

1. Kekurangan Vit. B7/Biotin

Jika kamu adalah tipe yang suka makan telur putih mentah, maka dipastikan biotin/ vit.B7 dalam tubuh kamu akan bisa menurun drastis. Kekurangan biotin dicirikan dengan kondisi kulit yang akan menyerupai dermatitis atau cradle cap pada kulit kepala bayi. Selain itu, kekurangan biotin juga akan membuat otot kita merasa lemah, sakit atau bahkan kram pada otot. Biasanya juga ditandai dengan rontoknya rambut di kepala. Untuk dari itu, saya sarankan agar pastikan kamu memasak telur hingga benar-benar matang.

2. Alergi

Meski tidak semua orang, namun rata-rata orang yang mengkonsumsi putih telur akan mengalami alergi. Alergi ini berdampak seperti adanya rasa gatal-gatal, ruam, pembengkakan kulit, mual, diare hingga muntah dan gejala alergi lain. 

Gejala terparah yang pernah terjadi adalah timbulnya kesulitan dalam bernafas, pembengkakan pada tenggorokan, mulut dan saluran pernapasan, serta adanya penurunan tekanan darah yang mendadak sehingga kamu akan merasa pusing dan seperti kehilangan kesadaran. Jika sudah terjadi segitu parahnya, maka kamu harus benar-benar berhenti memakan telur untuk sementara waktu.

3. Protein yang berlebihan

Bagi manusia protein memang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Namun jika kamu makan makanan dengan kadar protein yang tinggi itu juga bisa menimbulkan masalah pada ginjal kita. Fungsi ginjal adalah menyaring darah. Dan jika ginjal menyaring darah yang bertumpukan protein, maka itu akan menjadi 'kerja keras' untuk ginjal. Tentu kamu akan tahu, jika berfungsi terlalu berat itu akan beresiko dengan gangguan fungsi ginjal. Jadi sobat makanlah makanan dengan kadar protein yang setara saja ya.

Jadi, bisa di bilang telur sangat sulut untuk dihindar. Karena dengan berbagai variasi memasak telur bisa dihidangka dengan apa saja. Namun perlu diingat untuk memakan telur ataupun putih telurnya secukup saja ya. Lagipula Apapun yang berlebihan itu pasti tidak bagus juga bukan? Sekilas informasi yang bisa saya berikan ini, semoga artikel kesehatan ini bisa bermanfaat bagi anda semua ya sobat...

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.